Beranda | Artikel
KASUS WABAH MENINGKAT, MARI BERDOA, BERTAUBAT, BERSEDEKAH DAN TETAP JAGA PROKES
Kamis, 12 Agustus 2021

Kaum muslimin yang semoga dirahmati Allah, saudaraku se-bangsa dan se-tanah air.

Akhir-akhir ini kita semakin sering mendengar berita kematian, berita lelayu, dan berita saudara kita yang sakit karena covid baik itu di sosial media, grup whatsapp, dari masjid dan sebagaianya.

Berita teman-teman kita yang positif covid juga semakin banyak,

teman-teman nakes banyak yang mulai kena dan tidak bisa merawat pasien sehingga kerja tenaga medis yang tersisa semakin bertambah.

Kita berdoa kepada Allah Subhana Wa Ta’ala semoga Allah menjaga kaum muslimin agar tidak terkena wabah.

Semoga Allah segera menyembuhkan yang sakit, semoga Allah merahmati yang telah wafat, dan kita berdoa kepada Allah memohon agar dijauhkan dari wabah, bertaubat, bersedekah walaupun sedikit dan kita tetap menjaga protokol kesehatan.

Berikut doa bagi orang yang sakit:

اللَّهُمَّ رَبَّ النَّاسِ أَذْهِبِ الْبَأْسَ وَاشْفِه وأَنْتَ الشَّافِي لاَ شِفَآءَ إِلاَّ شِفَاؤُكَ شِفَاءً لاَ يُغَادِرُ سَقَمًا

“ Ya Allah, Rabb manusia, hilangkanlah kesusahan dan berilah dia kesembuhan, Engkau Zat Yang Maha Menyembuhkan. Tidak ada kesembuhan kecuali kesembuhan dari-Mu, kesembuhan yang tidak meninggalkan penyakit lain”  (HR Bukhari 535 dan Muslim 2191).

artikel www.muslimafiyah.com
(Asuhan dr. Raehanul Bahraen, M.Sc, Sp.PK)


Artikel asli: https://muslimafiyah.com/kasus-wabah-meningkat-mari-berdoa-bertaubat-bersedekah-dan-tetap-jaga-prokes.html